Takbir Budaya dan Pagelaran wayang kulit di Pondok pesantren Sunan Kalijaga Beran Ngawi
Takbir Budaya dan Pagelaran wayang kulit di Pondok pesantren Sunan Kalijaga Beran Ngawi, 19 Juni 2024.
Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono menyampaikan dalam acara ini sangat berterima kasih kepada Panitia pelaksana Takbir Budaya dan Pagelaran wayang kulit, isi dari kegiatan ini mengajarkan kepada anak2 kita generasi penerus budaya bangsa untuk bersama sama kemudian di ajarkan bagaimana leluhur kita bisa menyampaikan nasehat nasehatnya, jadi tradisi yang baik ini patut di uri2 termasuk wayang tembang dan sebagainya kemudian kita bisa berinovasi membuat sesuatunya jadi lebih efektif dan efisien dan bisa ditransfer ke generasi penerus kita lebih mudah. Dan itu berati kita sudah menjalankan tanggung jawab moral kepada generasi penerus kita.
Dari Ngawi kita insyaallah bisa memulai suatu hal yang baik dengan nguri-uri kearifan lokal tradisi tradisi yang baik dan dalam kesempatan ini kita dapat bersilaturahmi semoga kita semua di berikan umur panjang dan kesehatan Allahuma Aamiin.
Hadir Staf ahli, Asisten administrasi, forkopimcam, Para Ulama dan para tamu undangan.