UPACARA PERINGATAN HARI JADI NGAWI KE 665
Upacara Peringatan Hari Jadi Ngawi ke-665, Bupati Pesan Tingkatkan Kinerja Pelayanan Publik
Bupati Ony Anwar Harsono pimpin Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Ngawi ke-665 di halaman Pendopo Wedya Graha, Jumat (07/07/23).
Kegiatan yang dihadiri Forkopimda Ngawi, kepala OPD, dan ASN lingkup Pemda Ngawi diawali dengan sambutan doa, pembacaan sejarah Kabupaten Ngawi, dilanjutkan pengibaran bendera lambang Kabupaten Ngawi.
Kali ini, Ony Anwar mengatakan peringatan Hari Jadi Kabupaten Ngawi merupakan momen yang tepat untuk meningkatkan kualitas kinerja ASN di Pemkab Ngawi dan sukses meraih capaian Opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) dari BPK RI selama 10 tahun berturut-turut.
“Selain itu kita harus terus mengejar lima program prioritas, yakni pemberantasan kemiskinan, peningkatan kualitas pelayanan publik, pemerataan ekonomi daerah, tingkatkan mutu pendidikan, dan perbaikan kualitas Kesehatan terutama menekan angka stunting”, jelasnya.
Dikesempatan ini, Bupati Ngawi juga menyerahkan sejumlah penghargaan untuk ASN jelang purna tugas, sekolah adiwiyata, serta pemberian bantuan operasional pemenang lomba desa sehat se- Kabupaten Ngawi.