FORUM KONSULTASI PUBLIK RANCANGAN KERJA PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN NGAWI TAHUN 2026

Ngawi Rancang Masa Depan Bersama, Bupati Ajak Warga Aktif dalam Forum Konsultasi Publik

Ngawi – Dalam upaya mewujudkan pemerintahan yang partisipatif, Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk turut serta dalam merancang masa depan Kabupaten Ngawi. Hal ini dibuktikan dengan digelarnya Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Tahun 2026 di Pendopo Wedya Graha, Kamis (9/1).

Dalam forum ini, berbagai pihak, mulai dari tokoh masyarakat, perwakilan organisasi, hingga masyarakat umum, diberikan kesempatan untuk menyampaikan ide, saran, dan harapan terkait pembangunan daerah. Masukan-masukan yang terkumpul akan menjadi bahan pertimbangan dalam penyusunan RKPD yang lebih komprehensif dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

“Kami ingin pembangunan di Kabupaten Ngawi benar-benar dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat. Oleh karena itu, partisipasi aktif dari semua pihak sangat kami harapkan,” ujar Bupati Ngawi